Hallo, saya Helby Sifra Sembiring biasa dipanggil nengok eh nggak maksudnya biasa dipanggil Helby. Saya anak kedua dari dua bersaudara, saya lahir dan dibesarkan di pintu gerbang Pulau Sumatera yaitu Lampung.
Awal saya tau Pondok Penuai melalui Oma Evi yang beberapa tahun lalu pelayanan di tempat pelayanan papa saya. Motivasi saya bergabung dengan keluarga besar pondok penuai adalah untuk menempuh pendidikan di tempat yang juga mendidik saya dalam hal kerohanian dan karakter serta kebersamaan yang mungkin tidak saya dapatkan di luar Pondok Penuai.
Saat ini saya menempuh pendidikan di UKSW dengan program studi ilmu keperawatan, karena saya memiliki cita-cita menjadi seorang perawat yang profesional untuk melayani dan memberkati banyak orang.
Terimakasih Tuhan Yesus memberkati